Dorna Sports kini naungi MotoGP dan WSBK.
Dorna merupakan organisasi penyelenggara FIM Road Racing World Championship Grand Prix atau yang lebih dikenal dengan MotoGP. Sementara Infront merupakan organisasi yang menghelat FIM Superbike World Championship yang lebih dikenal WSBK.
MotoGP dan WSBK pun akan berada di bawah naungan Dorna, namun tetap digelar dalam dua event berbeda. Penggabungan organisasi ini diharapkan bisa mengembangkan personalitas masing-masing kejuaraan.
WSBK akan tetap terfokus pada balapan motor produksi massal, sementara MotoGP terfokus pada balap motor prototipe. Pada saat yang sama, kedua kejuaraan tersebut akan memakai strategi komersial dan marketing yang sama.
Presiden dan CEO Infront Sports & Media, Philippe Blatter menyatakan bahwa penggabungan kedua organisasi ini bisa membuat kedua kejuaraan tersebut mengalami pertumbuhan yang lebih baik.
"Di bawah struktur baru, dua kejuaraan balap motor terakbar tersebut kini bisa mengalami pertumbuhan dan pengembangan lebih jauh. Kedua kejuaraan ini sama-sama bisa meraih keuntungan," ujar Blatter.
CEO Dorna Sports, Carmelo Ezpeleta menambahkan, "Kami sangat senang bisa mengelola dua kejuaraan balap motor terakbar. Kami sangat berharap bisa mengembangkan dan menguatkan karakter MotoGP dan WSBK. Kami akan terus berusaha bekerja sama dengan baik bersama tim, konstruktor, pemilik sirkuit, sponsor, dan pihak penyiaran demi memanjakan penggemar," tutupnya. (mgp/kny)
03 Oct, 2012
-
Source: http://www.bola.net/otomotif/tak-hanya-motogp-dorna-sports-resmi-naungi-wsbk-ee7498.html
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com
0 komentar:
Posting Komentar