Pages

Jumat, 09 November 2012

Hamburg Harus Lepas Lima Pemain

Frank Arnesen, Hamburger SV
  OLEHAGUNG HARSYA  Ikuti di twitter  Geliat aktivitas Hamburg SV selama bursa transfer musim panas rupanya mengorbankan masa depan lima pemainnya.Rafael van der Vaart, Milan Badelk, Petr Jiracek, dan Artjoms Rudnevs didatangkan guna memperkuat pasukan Thorsten Fink. Direktur olahraga Frank Arnesen mengatakan supaya neraca Hamburg terhindar dari kerugian, langkah melepas lima pemain di bursa transfer harus dilakukan. Mereka adalah Jaroslav Drobny, Slobodan Rajkovic, Per Skjelbred, Robert Tesche, dan Marcus Berg."Ini tantangan besar. Kami berinvestasi besar musim panas lalu," ujar pria asal Denmark itu kepada Bild."Ada sejumlah nama besar dalam daftar siap jual. Kami memiliki para pemain profesional yang sayang rasanya dilepas.""Mereka semua sudah diberitahu dan saya sudah bicara dengan perwakilan masing-masing. Mungkin langkah ini lebih baik daripada kemungkinan lain, tapi saya senang mereka bisa mendapat jam terbang di klub lain." Ikuti perkembangan terkini sepakbola Jerman di GOAL.com Indonesia. Dapatkan semua berita Bundesliga Jerman lengkap dengan jadwal, hasil, dan klasemen semua kompetisi di Jerman.

0 komentar:

Posting Komentar