Pages

Rabu, 12 Desember 2012

Iker Casillas: Barcelona Tak Berhak Pamer Soal Akademi

Messi congratulating Iker Casillas in spanish supercup
OLEH   DEDE SUGITA Puja-puji terhadap kegemilangan akademi Barcelona, yang menyumbang banyak pemain ke skuat senior, rupanya membuat panas telinga kiper sekaligus kapten Real Madrid, Iker Casillas. The Catalans sempat bermain dengan 11 personel yang seluruhnya merupakan jebolan La Masia kala memukul tuan rumah Levante 4-0 pada jornada 13 La Liga, 25 November lalu. Fakta tersebut membuat El Barca banyak disanjung. Namun, menurut Casillas, hal itu tak perlu dilebih-lebihkan dan Blaugrana pun tak berhak menepuk dada karena dahulu mereka nyaris tak punya pemain cantera dalam skuat. “Well, ada segala hal ini tentang Barcelona menampilkan 11 pemain dari akademi mereka, tapi saya ingat 11 atau 12 tahun lalu ketika mereka turun dengan 11 pemain asing,” ucap San Iker dalam interviu dengan La Sexta. “Hal-hal semacam ini datang dalam siklus, dan mereka tak dapat memamerkan bahwa mereka sekarang punya 11 pemain homegrown. Slogan yang mereka tunjukkan sekarang mengomunikasikan hal itu, tapi bertahun-tahun lampau nyaris tak ada pemain homegrown, ketika [Carles] Puyol dan Xavi [Hernandez] baru memulai karier.” Los Merengues, pada sisi lain, belakangan kerap menerima kritik karena dianggap tak memberikan banyak kans kepada pemain Castilla. Casillas punya pembelaan soal ini. “Di Madrid tentu saya ingin melihat lebih banyak pemain dari klub yang mengorbit, tapi Madrid adalah klub penting yang menginginkan pemain-pemain terbaik di dunia dan terkadang pemain terbaik harus datang dari luar negeri,” jelas kapten timnas Spanyol ini. “Akademi Real Madrid impresif, dan telah melahirkan pemain-pemain hebat untuk seluruh penjuru Spanyol dan dunia. Karena itu, kami tak punya alasan untuk merasa iri pada akademi klub lain.”   Ikuti perkembangan terkini sepakbola Spanyol di GOAL.com Indonesia. Dapatkan semua berita La Liga Spanyol lengkap dengan jadwal, hasil, klasemen semua kompetisi di Spanyol.

0 komentar:

Posting Komentar