Rabu, 28 November 2012
Pemain PON Papua Harus Diberi Kesempatan
LIPUTAN DOMINGGUS A MAMPIOPER DARI JAYAPURA Mantan pelatih fisik PON Papua Riau, 2012 Daniel Womsiwor berharap agar pelatih Persipura, Persiram Raja Ampat dan Persidafon memberikan kesempatan bermain kepada mantan pemain PON yang saat ini bergabung di klub tersebut. Jangan Lewatkan Persebaya DU Ogah Ladeni Persipura “Saya melihat para pemain PON Papua 2012 memiliki kemampuan yang sangat mumpuni untuk bermain di ISL terutama saat Inter Island nanti,” kata Womsiwor kepada GOAL.com Indonesia di Jayapura, Rabu(28/11).Dia menambahkan pemain seperti Nelson Alom dan Fandri Imbiri di Persipura memiliki kemampuan di atas rata-rata termasuk Johanes Nabar di Persidafon. “Hanya saja mantan pemain PON Papua ini juga harus menunjukan kematangan dan juga berani bersaing agar tetap masuk dalam line up pelatih nantinya,” kata Womsiwor. Dia menambahkan empat mantan pemain tim Pekan Olahraga Nasional (PON) Papua, diantaranya Roni Beroperai, Hendrik Makuba dan Elvis Herawan dan Ayub Kambuaya mengikuti seleksi pemain Persiram Raja AmpatSementara itu media officer Persiram Raja Ampat, Charles Imbir mengatakan kalau, ada empat pemain eks PON Papua ke-18 sedang mengikuti seleksi yang dilakukan oleh klub Persiram Raja Ampat, Papua Barat..Keempat pemain PON Papua ini sudah mengikuti latihan perdana Persiram yang dipimpin pelatih Jaya Hartono dan sejumlah asisten lainya pada tanggal 26 November 2012 lalu.Tim Persidafon sudah bertolak ke Bandung, Rabu (28/11) dengan membawa sebanyak 16 pemain untuk mengikuti ajang IIC 2012. Kapten Persidafon dan assisten pelatih Eduard Ivakdalam merasa cemas dengan persiapan rekan-rekannya ke Bandung dan persiapan menjelang ISL2012-2013.Ajang IIC kata Eduard Ivakdalam dipakai juga untuk melakukan seleksi pemain-pemain yang akan memperkuat tim Persidafon musim mendatang. Adapun pemain yang memperkuat skuad Persidafon semua pemain lokal plus striker PON 2012 Johanes Nabar. Ke-16 pemain Persidafon tersebut antara lain, Celcius Gebze(gk); Andri Ibo; Fransecko Rumkabu;James yoku; Muklis Hay, Frangky Amo,Yohanes Makanuai, Erik Sokoy, Izak Wanggai; Yohanes nabar; Indra Patikupa; Korinus Fingkreuw;Eduard Ivakdalam; Erdi Titaley; Izak Oagay; Lukas Rumkabu.(gk-34) Ikuti perkembangan terkini sepakbola nasional di GOAL.com Indonesia. Dapatkan semua berita sepakbola Indonesia serta informasi terbaru timnas, klub-klub IPL, ISL, dan Divisi Utama, dengan jadwal, hasil, dan klasemen semua kompetisi di Indonesia.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar