Pages

Jumat, 30 November 2012

SPESIAL: Selebriti Malaysia Dukung Harimau Malaya Bekap Timnas Indonesia

AFF Suzuki Cup 2012 Matchday 2 - Malaysia Team (Vs Laos)
OLEH TEGAR PARAMARTHA                                                                        Ikuti di twitter Menjelang pertandingan bergengsi antara Malaysia dan Indonesia malam hari ini (01/12), GOAL.com Malaysia telah mewawancarai beberapa tokoh sepakbola dan juga artis lokal untuk menyampaikan prediksi mereka tetkait pertandingan nanti. Jangan Lewatkan Bianca Liza: Optimis Indonesia MenangNike Match Preview: Malaysia - IndonesiaFOKUS: Di Mata Fans Malaysia, Rival Terbesar Singapura Atau Indonesia? Berikut prediksi mereka: Bojan Hodak, Pelatih Kelantan asal Kroasia   Malaysia 2-0 Indonesia "Sebelum turnamen saya memprediksi Malaysia akan lolos dengan mudah ke babak berikutnya. Saya pikir menghadapi Singapura hanya sebuah hari buruk untuk Malaysia. Kemudian kemenangan atas Laos mengembalikan kepercayaan diri, dan saya yakin mereka akan menang menghadapi Indonesia." "Di turnamen, Anda membutuhkan lebih dari 11 pemain dan tuan rumah memiliki pemain cadangan yang lebih kuat dari Indonesia, dan pemain tampak bugar. Pemain baru yang dimainkan Rajagopal di laga terakhir membawa energi positif untuk tim jadi saya yakin mereka akan lebh baik di laga berikutnya. Indonesia memiliki banyak masalah di luar lapangan. Ini bukanlah tim terbaik Indonesia dan itu memberi Malaysia keuntungan besar." Aizat Amdan, penyanyi   Malaysia 3-1 Indonesia "Pertandingan ini akan menjadi laga luar biasa karena kedua tim membutuhkan kemenangan untuk lolos. Selama kami menjaga ketenangan, kami akan menang. Ayo Malaysia!"   Azahari, presenter TV   Malaysia 1-0 Indonesia "The Tigers akan termotivasi dengan kemenangan 4-1 atas Laos setelah kalah 3-0 dari Singapura. Mengingat hari Sabtu adalah hari libur, suporter akan datang dan mereka akan mendorong tim untuk bermain sedikit lebih baik dari biasanya dan membuat mereka selamat ke babak berikutnya." Amat, TV presenter Malaysia 1-0 Indonesia "Malaysia akan menang jika mereka tampil lebih baik daripada saat menghadapi Laos. Kedua tim memiliki pemain-pemain bagus dan pertandingan hari ini seperti final, mengingat Indonesia akan berusaha balas dendam, sementara Malaysia harus menang. Dan saya tidak berpikir Indonesia akan memiliki masalah bermain di Kuala Lumpir karena mereka memiliki jumlah suporter yang banyak di Malaysia. Ini seperti bermain di kandang kedua mereka."   Najihah Sani, News anchor, Bernama Radio 24 Malaysia 2-1 Indonesia "Tim kami menjadi sangat solid dan akhir-akhir ini, mereka bekerja keras. Indonesia lawan yang sulit, tetapi saya yakin Harimau Malaya akan mengaum."   Ikuti perkembangan terkini AFF Suzuki Cup 2012 di GOAL.com Indonesia. Dapatkan semua berita Piala AFF serta informasi terbaru timnas termasuk jadwal, hasil, dan klasemen, dan ikuti perkembangan timnas Indonesia secara LIVE.

0 komentar:

Posting Komentar