Pages

Jumat, 26 Oktober 2012

Groningen Gagal Balas Gol Nana Asare

FC Utrecht - FC Groningen
  OLEHTHEO MATHIAS Utrecht kembali menuai kemenangan 1-0, kali ini saat menjamu Groningen, sekaligus membawa mereka untuk sementara naik ke peringkat empat Eredivisie Belanda.Nana Asare menjadi penentu kemenangan dengan golnya di babak kedua, dan Utrecht sukses mencegah Groningen menyamakan kedudukan lewat tekanan demi tekanan menjelang akhir babak kedua.Tuan rumah mendapatkan peluang pertama lewat Mark van der Maarel, yang tendangan volinya masih tak tepat sasaran, dan sebaliknya, Michael de Leeuw gagal membawa tim tamu unggul saat gagal memanfaatkan peluang terbaik babak pertama karena sontekan bola hasil umpan silang Kees Kwakman masih melenceng.Utrecht menutup babak pertama dengan tendangan keras Adam Sarota, yang gagal mengarah ke gawang Luciano, tetapi pada menit ke-58, tendangan voli kaki kiri Asare akhirnya membuat fans tuan rumah bersorak setelah menerima umpan silang Alexander Gerndt.Groningen gagal menyamakan kedudukan, dan tim asuhan Jan Wouters pun sukses meraih kemenangan kelima musim ini.Utrecht untuk sementara duduk di peringkat empat, unggul satu poin dari Ajax dan Feyenoord, tetapi tertinggal empat angka dari pimpinan klasemen Twente, sementara Groningen tak beranjak dari posisi sepuluh dengan 11 poin. Ikuti perkembangan terkini sepakbola Belanda di GOAL.com Indonesia. Dapatkan semua berita Eredivisie Belanda lengkap dengan jadwal, hasil, dan klasemen semua kompetisi di Belanda.

0 komentar:

Posting Komentar