Jumat, 02 November 2012
Sriwijaya FC Kejar Kemenangan Perdana Di Celebes Cup
Sriwijaya FC akan menghadapi Barito Putra pada laga perdana turnamen Celebes Cup, Sabtu (3/11), pukul 15.00 WIB di Stadion Siliwangi, Bandung. Turnamen Celebes Cup bisa digelar setelah pihak panitia akhirnya mengantongi izin keramaian dari kepolisian.Menghadapi Barito Putra, pelatih kepala Sriwijaya FC, Kas Hartadi menginstruksikan anak asuhnya untuk tampil disiplin per lini demi memenuhi target meraih kemenangan. Jangan Lewatkan Fokus IIC, SFC Batal Tampil Di PMI Charity CupJika Celebes Cup Batal, SFC Tetap Di BandungKekuatan terbaik sudah disiapkan pelatih asal Solo ini. Dengan mengusung formasi 4-4-2, Kas Hartadi menempatkan Ferry Rotinsulu sebagai penjaga gawang sekaligus kapten tim. Empat posisi belakang dipercayakan kepada Mahyadi Pangabean, Abdul Rahman, pemain seleksi Diogo Santos Rangel, dan Taufik Kasrun.Sementara lini tengah dipercayakan kepada Ahmad Jufrianto, Ali Khadafi, Erick Weeks, serta Sultan Samma, sedangkan dua ujung tombak dipercayakan kepada Jerry Boimah Karpeh dan Aliyuddin. Jerry Boimah Karpeh yang sebelumnya diplot sebagai bek, dikembalikan ke posisi semula sebagai striker, mengingat Jerry Karpeh menolak berganti posisi dari striker menjadi pemain belakang.“Setelah sebelumnya terus berlatih dan beruji coba dengan tim yang tidak seimbang, Celebes Cup merupakan turnamen yang tepat bagi kita mengasah kemampuan sebenarnya. Selain itu turnamen ini juga sebagai ajang seleksi bagi pemain asing,” ujar Kas kepada GOAL.com Indonesia, Jumat (2/11). document.write(''); Meski demikian, Kas tetap membidik kemenangan dari Barito Putra. Karena selain untuk menjaga gengsi, kemenangan atas Barito bisa mengantarkan Sriwijaya FC ke partai puncak menghadapi pemenang antara Persib Bandung dan Makasar United.“Target kita tentu ingin meraih kemenangan. Kemenangan bisa mengantarkan kita ke babak selanjutnya. Semoga saja di babak final kita bisa bertemu dengan tuan rumah Persib Bandung, karena laga sesungguhnya turnamen ini saat Sriwijaya FC bisa berjumpa Persib Bandung di partai final,” kata Kas.Menghadapi Barito, Kas memasang dua striker yaitu Jerry Karpeh dan Aliyuddin. Kas yakin Jerry karpeh dan Aliyuddin bisa menjalankan tugasnya dengan baik untuk menjebol gawang Barito Putra.“Saya instruksikan semua pemain untuk tampil disiplin per lini. Pemain belakang harus disiplin menjaga pertahanan, sementara pemain depan harus bisa mencetak gol. Meskipun Barito Putra bersatus tim promosi, namun kita tidak boleh meremehkan kekuatan mereka, apalagi kita masih buta kekuatan Barito,” kata Kas. Selain menurunkan Jerry Karpeh dan Aliyuddin sebagai striker, Kas juga menyiapkan Eddy Foday Boakay sebagai striker pengganti. Ditampilkannya Boakay dalam turnamen ini juga sebagai ajang pembuktian bagi Boakay sebelum direkrut oleh Sriwijaya FC.“Kita sudah siap menghadapi Barito Putra. Dengan tampil disiplin per lini, kita optimis bisa mengalahkan Barito Putra. Semoga besok, semua pemain bisa tampil dalam peforma terbaik,” ujar Kas. ( gk-42) Ikuti perkembangan terkini sepakbola nasional di GOAL.com Indonesia. Dapatkan semua berita sepakbola Indonesia serta informasi terbaru timnas, klub-klub IPL, ISL, dan Divisi Utama, dengan jadwal, hasil, dan klasemen semua kompetisi di Indonesia.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar