Pages

Jumat, 02 November 2012

Brest Kejutkan Lorient

Charlison Benschop (AZ)
  OLEH MONA OKTO Bermain di Stade Francis Le Ble, Brest tampil sangat mengagumkan. Mereka membuat Lorient sama sekali tidak berkutik. Pasukan Christian Gourcuff itu pun harus pulang dengan tangan kosong. Babak pertama berjalan cukup seimbang. Namun Brest mampu memanfaatkan peluang yang mereka dapatkan. Pada menit ke-14 mereka akhirnya membuka angka lewat Eden Ben Basat. Umpan dari gelandang Benoit Lesoimier itu sukses dimaksimalkan striker asal Israel tersebut. Kemudian Lorient berusaha menekan tuan rumah. Mereka melancarkan serangan-serangan tajam. Namun sayangnya Brest mampu mengimbangi Lorient dan menjaga pertahanan mereka dengan sangat baik. Babak pertama pun berakhir. Skor 1-0 untuk Brest tidak berubah. Lalu memasuki babak kedua, Brest dan Lorient masih tetap berusaha keras untuk mengubah skor. Perjtandingan berjalan cukup sengit. Ada beberapa kesempatan manis yang didapat Lorient tetapi masih belum berhasil membuahkan gol. Sementara itu Brest sibuk menjaga pertahanan mereka. Pasalnya mereka sangat berharap bisa memetik poin penuh di kandang mereka. Tiga poin tentunya akan sangat baik untuk Brest memperbaiki posisi mereka di papan klasemen. Usaha Brest untuk menjaga tamunya tersebut tidak sia-sia. Brest justru mendapat kesempatan untuk bisa menambah gol mereka. Pada menit akhir pertandingan, Brest semakin menegaskan kemenangan mereka lewat gol Charlison Benschop. Tak lama setelah itu peluit akhir pun berbunyi. Brest sangat senang dengan kemenangan ini. Pasalnya ini menjadi kemenangan pertama mereka setelah pada dua laga sebelumnya mereka menuai kekalahan. Dengan kemenangan ini, posisi Brest juga naik ke urutan 13 dengan total 13 poin. Sementara itu posisi Lorient turun ke urutan sembilan klasemen sementara dengan total 15 poin. Ikuti perkembangan terkini sepakbola Prancis di GOAL.com Indonesia. Dapatkan semua berita Ligue 1 Prancis lengkap dengan jadwal, hasil, dan klasemen semua kompetisi di Prancis.

0 komentar:

Posting Komentar